Jumat, 22 November 2024

DPC PJS Pohuwato Gelar Diskusi BBM

Sabtu, 03 September 2022 | 11:15
Oleh: Wina MM
Laporan: Hamid Toliu
DPC PJS Pohuwato Gelar Diskusi BBM
Diskusi Publik yang diselengarakan DPC PJS Pohuwato di Marisa, Jumat (02/09/2022)

KLIKINDONESIA [POHUWATO] - Bupati Pohuwato diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra, Arman Mohamad,S.Pd.I secara resmi membuka diskusi publik dengan tema kenaikan harga BBM untuk siapa?, yang digelar oleh Perhimpunan Jurnalis Siber dan berlangsung di kedai inspirasi Marisa, Jum’at, (02/09/2022).

Atas nama pemerintah daerah, Arman Mohamad menyampaikan apresiasi yang tinggi atas penyelenggaraan kegiatan yang disponsori oleh Perhimpunan Jurnalis Siber (PJS) Pohuwato.

“Ada beberapa point yang akan tercapai apabila tradisi seperti ini kita laksanakan, antaranya adanya silaturahmi diantara kita, menyambung persaudaaraan, menyambung persahabatan yang kadang kita ini dalam group publik di medsos atau di udara saling berbeda pendapat, kalau di darat kita tidak ada perbedaan, karena cita-cita kita cuma satu bagaimana menjadikan pohuwato ini menjadi daerah yang baik, maju, karena kalau pohuwato maju berarti kita membangun Indonesia dengan baik,” terang Arman.

Pemerintah kata Arman Mohamad sebetulnya tidak bisa berjalan sendiri, karena berpikir dengan satu kepala akan berbeda hasilnya dengan berpikir banyak kepala. Artinya, rekan-rekan jurnalis itu (mereka) yang selalu menyuarakan sudut-sudut yang sering tidak dipandang orang lain.

“Mungkin kita hanya memandang semua putih, tapi ada yang abu-abu dan yang hitam. Nah, abu-abu dan hitam itulah dapat kami ketahui lewat penelusuran rekan-rekan media,”ucapnya.

Terkait dengan BBM jelas Asisten Pemkesra, Arman Mohamad, versi pemerintah bahwa BBM ini subsidinya dikurangi itu bukan diambil oleh pemerintah untuk dialihkan kepada pembangunan yang lain. Misalnya isu yang berkembang digunakan oleh pemerintah untuk membangun ibu kota Negara (IKN) baru. Tetapi, kementerian keuangan beserta lintas kementerian yang lain dan juga mendapatkan dukungan penuh dari Presiden Joko Widodo bahwa berdasarkan riset termasuk yang meriset itu para akademisi, para ekonom dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia bahwa BBM itu lebih banyak dinikmati oleh orang kaya ketimbang oleh orang miskin.

“Contohnya semisal pengguna mobil, pengguna mobil itu kan menengah ke atas. Masyarakat miskin bukan pemilik, sehingga pemerintah melihat suatu saat subsidi ini akan dirubah menjadi subsidi yang bersifat umum menjadi subsidi perorangan, oleh karena itu sekarang akan ada aplikasi Mypertamina,”ungkap Arman.

Masih menurut mantan camat Paguat, subsidi yang dikurangi oleh pemerintah itu akan dikembalikan kepada masyarakat miskin dalam bentuk bantuan sosial. Oleh karena itu di negara tertentu karena BBM-nya sangat mahal, orang lebih senang menggunakan kenderaan umum ketimbang kenderaan pribadi.

Sementara itu, Ketua PJS Pohuwato, Ramlan Tangahu, SH mengatakan bahwa dirinya sangat berterima kasih atas kehadiran Bupati Pohuwato yang diwakili Asisten Pemkesra, Arman Mohamad dalam kegiatan dialog publik mengenai kenaikan BBM.

"Terima kasih atas kehadiran pak Asisten, Insyaallah kami dari organisasi PJS Pohuwato siap mendukung dan mengawal semua program kerja pemerintahan SMS," ucapnya.

Ramlan menambahkan, organisasi PJS ini tak hanya fokus pada pemberitaan, tapi akan fokus pada kegiatan-kegiatan yang menyangkut taraf hidup orang banyak.

Adapun narasumber pada kegiatan itu masing-masing dari Akademisi, Iskandar Ibrahim, S.IP.,M.Si, dari Fraktisi Hukum, Albert Pede, SH.,MH, dari Econom, Haris Hasan, SE.,MM,.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya