Kamis, 21 November 2024

Hadiri Panen Raya Ikan Lele, Ini Perintah Walikota Pagar Alam ke Dinas Ketahanan Pangan

Jumat, 27 Januari 2023 | 23:10
Laporan: KlikIndonesia
Hadiri Panen Raya Ikan Lele, Ini Perintah Walikota Pagar Alam ke Dinas Ketahanan Pangan
Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni saat melakukan panen ikan Lele di Desa Muara Tenang Kelurahan Perahu Dipo, Kecamatan Dempo Selatan, Jumat (27/01/2023)

KLIKINDONESIA [PAGAR ALAM] - Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni berikan apresiasi kepada Kelompok Pengelola Ikan Muda Karya, di Desa Muara Tenang Kelurahan Perahu Dipo, Kecamatan Dempo Selatan, lantaran berhasil mengelola ternak ikan lele secara mandiri hingga puluhan kilo hasilnya.

Tak hanya itu, Walikota Alpian Maskoni juga menyebut bahwa nantinya Pemerintah Kota (Pemkot) Pagar Alam akan memberikan bantuan kepada kelompok ini untuk pengelolaan ternak ikan kedepannya, melalui Dinas Ketahanan Pangan Kota Pagar Alam.

"Saya sudah minta kepada Kepala Dinas Ketananan Pangan untuk dibantu dan dimaksimalkan (pengelolaan ikan, red). Untuk ketahanan pangan, saya minta untuk dilihat apa yang bisa dibantu oleh Pemerintah Kota Pagar Alam, apakah mesin pembuat pakan, membuat lagi blok blok yang lebih bagus, juga untuk analisis pakan yang telah dihasilkan ini bagaimana proteinnya," ungkap Walikota Alpian Maskoni, usai panen ikan lele, Jum'at (27/01/2023).

Selain itu, Walikota Alpian juga meminta kepada pihak perbankan untuk membantu atau memfasilitasi dari segi permodalan dalam bentuk KUR dengan bunga 0 persen. Namun Walikota Alpian menyerahkan ke pihak perbankan untuk persyaratan dan pertimbangan, dalam memberikan bantuan modal kepada kelompok Pengelola Ikan Muda Karya dan kelompok masyarakat lainnya di Kota Pagar Alam.

"Kepada pihak Bank Sumsel dan Bank Mandiri yang hadir untuk bisa memfasilitasi mereka di permodalan. Tapi tentunya khusus untuk perbankan, saya selaku Walikota sama sekali tidak akan intervensi, saya persilahkan kepada pihak perbankan untuk menentukan kelompok masyarakat mana yang layak atau tidaknya untuk dibantu modal," pesan Walikota.

Panen lele di Desa Muara Tenang Kelurahan Perahu Dipo Kecamatan Dempo Selatan ini, turut dihadiri Ketua TP PKK Kota Pagar Alam, Reni Noor Alpian beserta pengurus, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Has Monalisa beserta pengurus, Asisten I dan Staf Ahli Setdako Pagar Alam, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pagar Alam, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Camat Dempo Selatan, Lurah Perahu Dipo, tokoh masyarakat, RW, RT, serta anggota Kelompok Pengelola Ikan Muda Karya.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya