Jumat, 22 November 2024

Pasca Tragedi Pembakaran Kantor Bupati

Para Camat Beri Dukungan pada Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato

Senin, 25 September 2023 | 20:25
Para Camat Beri Dukungan pada Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato
Para camat di Pohuwato mengunjungi Kantor Sementara Bupati Pohuwato, Saipul A Mbuinga, dan Wakil Bupati, Suharsi Igirisa, pada Senin (25/9/2023).

POHUWATO [KLIKINDONESIA] - Para camat di Pohuwato mengunjungi Kantor Sementara Bupati Pohuwato, Saipul A Mbuinga, dan Wakil Bupati, Suharsi Igirisa, pada Senin (25/9/2023). Mereka memberikan dukungan terhadap pemerintahan yang sedang berjalan, terutama program Gebyar SMS yang diharapkan tetap berlanjut.

Bupati Saipul Mbuinga mengucapkan terima kasih kepada para camat yang hadir untuk memberikan dukungan dan motivasi, terutama setelah tragedi pada Kamis sebelumnya.

"Terima kasih atas dukungan dan kebersamaannya. Kami tetap semangat dan berharap agar pelayanan di tingkat kecamatan tetap berjalan normal tanpa terpengaruh oleh apa yang terjadi baru-baru ini,"ujar Bupati.

Sementara itu, Wakil Bupati Suharsi Igirisa meminta para camat untuk tidak larut dalam kesedihan atas kejadian kemarin, melainkan bersama-sama bangkit dan saling menguatkan.

"Bapak-bapak camat sebagai perpanjangan tangan kami di wilayah kecamatan, harapan kami adalah untuk terus mendidik kepala desa (kades) dan kades agar menyampaikan kepada masyarakat bahwa pemerintah daerah tetap memberikan pelayanan kepada warga,"kata Suharsi menekankan.

Selanjutnya, pemerintah daerah mengimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama merasa memiliki daerah ini, agar tidak terprovokasi oleh berita hoax dan propaganda yang dapat merusak semangat dan kerukunan di Pohuwato.

Wakil Bupati meminta agar pesan ini juga disampaikan kepada pemerintah terbawah dan masyarakat agar mereka dapat memahaminya.

"Pemda telah berusaha semaksimal mungkin, dan pelayanan tetap tersedia hingga tingkat pemerintah terbawah. Kami juga mengapresiasi kontribusi para camat, yang telah memberikan masukan yang berharga bagi pemda dalam membangun kebersamaan ini," tambah Suharsi.

Camat Randangan, Saharudin Saleh, berbicara di hadapan Bupati dan Wakil Bupati, mengungkapkan bahwa kedatangan mereka selain memberikan semangat juga bertujuan agar program pemerintah, seperti Gebyar SMS, tetap dilaksanakan.

 "Hari ini kami datang setelah tragedi di kantor bupati. Kami memberikan dukungan dan berharap agar bupati dan wakil bupati tetap semangat. Kami, sebagai perpanjangan tangan pemerintah daerah, siap memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,"ujar Saharudin.

Kirim Komentar

Berita Lainnya