Sabtu, 23 November 2024

Bupati Pohuwato Dukung Pengembangan Sekolah Tinggi Muhammadiyah dengan Jurusan Pertambangan

Selasa, 21 November 2023 | 15:45
Bupati Pohuwato Dukung Pengembangan Sekolah Tinggi Muhammadiyah dengan Jurusan Pertambangan
Bupati Pohuwato, Saipul A Mbuinga, menerima kunjungan silaturahmi dari pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pohuwato untuk membahas rencana pembangunan Sekolah Tinggi Muhammadiyah, Selasa (21/11/23).

POHUWATO [KLIKINDONESIA] - Bupati Pohuwato, Saipul A Mbuinga, menerima kunjungan silaturahmi dari pengurus Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pohuwato untuk membahas rencana pembangunan Sekolah Tinggi Muhammadiyah. Pertemuan tersebut membahas dukungan pemerintah daerah terhadap pengembangan sekolah tinggi tersebut, khususnya dengan adanya jurusan pertambangan.

Bupati Saipul secara tegas menyatakan dukungannya terhadap pengembangan Sekolah Tinggi Muhammadiyah, terutama dengan adanya jurusan pertambangan. Beliau melihat hal ini sebagai langkah yang sejalan dengan kebutuhan Pohuwato dalam mengembangkan sumber daya di bidang pertambangan, mengingat adanya investor di sektor tersebut.

"Nantinya, kalau Muhammadiyah akan memasukkan jurusan pertambangan, maka anak-anak kita nantinya akan difungsikan SDMnya," ungkap Bupati Saipul, Selasa (21/11/23).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Saipul juga menyampaikan informasi terkait tenaga kerja lokal yang sudah bekerja di perusahaan pertambangan di Pohuwato.

"Sekarang tenaga kerja kita kurang lebih 900 orang totalnya. Tapi kalau hadirnya jurusan pertambangan maka mereka di tempat sesuai dengan keilmuan mereka, dan itu putra daerah,”terangnya.

Ketua PDM Pohuwato, Dr. Abdul Razak Mozin, menjelaskan rencana pembangunan Sekolah Tinggi Muhammadiyah di Pohuwato, yang akan menyediakan jurusan pertambangan dan bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah yang sudah mapan di Indonesia.

"Kami akan bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah ternama sebagai bapak angkat untuk mengembangkan sekolah tinggi Muhammadiyah sampai bisa mandiri nantinya,”ujarnya.

Razak menyebut, tidak hanya Sekolah tinggi Muhammadiyah, saat ini juga tengah mempersiapkan pengembangan klinik kesehatan dan amal usaha Muhammadiyah di Pohuwato.

Turut hadir dalam silaturahmi tersebut Sekretaris PDM Pohuwato, La Sinta Olu, serta anggota Muhammadiyah Pohuwato.

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya