POHUWATO [KLIKINDONESIA] -
Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menghadiri acara syair dan syiar harlah ke-22 Kecamatan Randangan Tahun 2023 di Desa Motolohu, Kecamatan Randangan, Minggu (31/12/2023) malam.
Dalam kesempatan tersebut, Wabup Suharsi menyampaikan bahwa kegiatan syair dan syiar tersebut merupakan upaya Pemda Pohuwato, pemerintah kecamatan, dan Baznas Pohuwato untuk mengajak masyarakat Randangan meningkatkan iman dan taqwa.
"Jika tahun baru identik dengan hiburan rakyat, namun tahun ini akan lebih memfokuskan pada kegiatan keagamaan," kata Wabup Suharsi.
Menurutnya, kegiatan ini penting untuk dilakukan agar masyarakat Randangan senantiasa ingat dan taat kepada Allah SWT.
"Maksud dan tujuan mengadakan syair dan syiar tidak lain dan tidak bukan yaitu mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Pohuwato khususnya Kecamatan Randangan agar selalu ingat dan taat kepada Allah SWT," ucap Suharsi.
Wabup Suharsi juga mengajak masyarakat Randangan untuk senantiasa bersyukur kepada Allah SWT.
"Semoga di tahun 2024, kita semua senantiasa diberikan rahmat dan diberkati Allah SWT serta dijauhkan dari marabahaya," ujar Wabup Suharsi Igirisa.
Wabup Suharsi juga mengucapkan selamat hari ulang tahun ke-22 Kecamatan Randangan kepada seluruh warga masyarakat Randangan. Ia berharap agar Kecamatan Randangan semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera.*
Kirim Komentar