Minggu, 28 April 2024

Bandara Panua Pohuwato: Simbol Perjuangan dan Harapan Baru

Minggu, 25 Februari 2024 | 23:37
Bandara Panua Pohuwato: Simbol Perjuangan dan Harapan Baru
Bupati Pohuwato Saipul A. Mbuinga saat memberikan sambutan pada Rapat Paripurna HUT Pohuwato di kantor DPRD Pohuwato, Minggu (25/02/2024)

POHUWATO, GORONTALO [KLIKINDONESIA]

Uji coba penerbangan Bandara Panua Pohuwato menjadi momen bersejarah yang disampaikan Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Kabupaten Pohuwato, Minggu (25/2/2024).

Di hadapan Pj. Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya, para bupati dan wali kota se-Provinsi Gorontalo, instansi vertikal provinsi, dan tamu undangan, Bupati Saipul Mbuinga menuturkan bahwa Bandara Panua Pohuwato merupakan hadiah utama dan strategis bagi rakyat Pohuwato dan Provinsi Gorontalo.

Sejarah Panjang dan Perjuangan Bersama

Gagasan pembangunan bandara ini dimulai sejak tahun 2003 oleh Penjabat Bupati Pohuwato pertama, Alm. H. Jahya K. Nasib, berdasarkan masukan tokoh masyarakat. Implementasinya dirintis oleh Bupati H. Zainuddin Hasan dan Wakil Bupati Ir. Yusuf Giasi. Perjuangan dilanjutkan di masa pemerintahan Syarif Mbuinga dan Amin Haras, di mana bandara ini masuk dalam renstra Kementerian Perhubungan dan proyek strategis nasional.

"Pada masa ini juga banyak urusan administratif diselesaikan, seperti alih fungsi lahan dari hutan lindung ke area penggunaan lain (APL) yang memakan waktu sekitar 3 tahun. Penyelesaian administratif itu dituntaskan pada pemerintahan kami di tahun 2021, yang kemudian diikuti dengan proses pembebasan lahan," jelas Saipul.

Bupati Saipul Mbuinga menekankan bahwa setiap periode pemerintahan, dengan dukungan DPRD dan masyarakat, telah berkontribusi dalam mewujudkan Bandara Panua Pohuwato. Dukungan dari pemilik lahan, pemerintah Kecamatan Randangan, dan kepala desa sekitar juga turut berperan penting.

"Alhamdulillah, atas perjuangan kita semua, pada tanggal 18 Februari 2024 bandara ini sudah uji coba penerbangannya. Baik Penjabat Gubernur maupun saya telah ikut terbang dan Alhamdulillah, baik lepas landas maupun pendaratan tidak ada masalah," ungkapnya.

Harapan Baru untuk Masa Depan

Bupati Saipul Mbuinga berharap beroperasinya bandara ini menjadi pintu masuk wisatawan dan mendukung pengembangan investasi di Pohuwato. Hal ini diharapkan dapat memajukan daerah, memudahkan masyarakat memasarkan produknya, dan meningkatkan kesejahteraan.

"Pemanfaatan bandara ini harus terus berkelanjutan. Kami berharap para tamu dari luar Provinsi Gorontalo, khususnya pejabat dari pemerintah pusat, dapat kami jemput di Bandara Panua Pohuwato," tambahnya.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya