Minggu, 24 November 2024

Ini Daftar 15 Staf Khusus Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe

Senin, 13 Februari 2023 | 23:50
Laporan: Nurdin Towalu
Ini Daftar 15 Staf Khusus Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe
Pj Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan foto bersama 15 Staf khusus usai menyerahkan SK, Senin (13/02/2023)

KLIKINDONESIA [SANGIHE] - Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan menyerahkan Surat Keputusan (SK) sekaligus melantik 15 Staf Khusus Penjabat Bupati, Senin (13/02/2023) di Aula Rumah Bupati Sangihe.  

Penjabat Bupati dalam sambutannya menyampaikan tentunya dengan adanya surat keputusan ini, bisa meringankan tugas-tugas saya sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe.

"Saya yakin dan percaya bapak-bapak sekalian bisa meringankan tugas-tugas saya sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe karena memang kalau saya bekerja sendiri, apalagi disini saya tidak ada wakil dan langsung kepada Sekertaris Daerah dan para Asisten. Jadi dengan adanya surat keputusan ini saya merasa bapak-bapak sekalian tentunya akan meringankan tugas dan pekerjaan saya," kata Tamuntuan.

Penjabat Bupati juga mengatakan, untuk Staf Khusus ini sudah sesuai dengan tugas-tugas yang diberikan kepercayaan dan tanggung jawab kepada mereka.

"Saya berharap tentunya para Staf Khusus ini bisa memberikan saran usul kepada saya bagaimana kita meningkatkan Kabupaten Kepulauan Sangihe ini semakin lebih maju dan sejahtera kedepan. Dan ini menjadi harapan kita semua, harapan kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Kepulauan Sangihe," tutur Tamuntuan.

Pelantikan staf khusus Bupati dihadiri Asisten 1 Johanis Pilat, dan Asisten 3 Olga Makasidamo dengan stuktur diantaranya Bidang Pemerintahan Jeffry Tilaar, SE., ME, Bidang Pelayanan Publik Sunaryo Manumpil, Bidang Pendayagunaan Aparatur Febrima Theodorus Angow, Bidang Hukum Frans Vic Sahempa, S.Pd, Bidang Infrastruktur dan Lingkungan Jerry Gudy Manuelto Abas, Bidang Politik Marvel Dicky Makagansa dan Azis Saleh Yanis, Bidang Perekonomian Prof.Dr.Ir. Frans Gruber Ijong, MSC dan Frankly H. Korompis, Bidang Pendapatan dan Investasi Audro Chrustofel  Rompas, S.Pd., M.Sn dan Taslim Machmud, Bidang Kemasyarakatan Pdt. Jacob Antohema Media, M.Th, M.Pdk dan Drs. Barlin Sumenda, Bidang Komunikasi Publik Johan Adler Fredrik Lukas dan Gunfanus Takalawangen.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya