Minggu, 05 Mei 2024

Gelar Gebyar SMS Jilid III, Giliran Patilanggio Terima Sejumlah Bantuan Dipimpin Bupati Pohuwato

Kamis, 27 Juli 2023 | 16:02
Gelar Gebyar SMS Jilid III, Giliran Patilanggio Terima Sejumlah Bantuan Dipimpin Bupati Pohuwato
Suasana pelaksanaan Gelar SMS Jilid III di kecamatan Patilnaggio, Kamis (27/07/2023)

POHUWATO [KLIKINDONESIA] - Pemerintah Kabupaten Pohuwato yang dipimpin langsung oleh Bupati Saipul A. Mbuinga, menggelar Gebyar SMS (Gerakan Bersama Melayani Rakyat, Sehat, Maju, Sejahtera) jilid III dengan tema "Penanggulangan Kemiskinan, Inflansi, dan Stunting" yang berlangsung di lapangan Desa Dulomo, Kecamatan Patilanggio, Kamis (27/07/2023).

Gebyar SMS jilid III turut dihadiri oleh Ketua BPOM provinsi Gorontalo, pimpinan-pimpinan OPD, Camat Patilanggio beserta jajaran.

Dalam sambutannya, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua jajaran pemerintah Kecamatan Patilanggio dan kepala desa serta perangkat desa atas persiapan kegiatan Gebyar SMS jilid III tahun 2023. Bupati Saipul juga mengungkapkan kebanggaannya atas kerja keras pihak Kecamatan Patilanggio yang telah mempersiapkan kegiatan tersebut.

"Besar harapan kami agar melalui Gebyar SMS ini, kami dapat menyampaikan pelayanan kesehatan terbaik untuk seluruh masyarakat Patilanggio. Kami berkomitmen untuk mendatangi dan memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang tidak dapat datang ke acara ini," kata Bupati Saipul.

Bupati Saipul juga menjelaskan bahwa kegiatan Gebyar SMS didukung oleh dana insentif daerah (DID), yang merupakan hasil dari penilaian kinerja pemerintah daerah. Kabupaten Pohuwato berhasil mendapatkan anggaran DID sebesar Rp. 40 M dari pemerintah pusat, yang akan digunakan untuk kegiatan Gebyar SMS dan program lainnya.

Sebelumnya, pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan ekonomi kerakyatan dari berbagai OPD terkait, seperti Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, Dinas PTSP, Dinas Perindagkop dan UKM, dan Kantor Kecamatan Patilanggio.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya