Sabtu, 23 November 2024

Forum Penanaman Modal Digelar di Pohuwato, Targetkan Kesejahteraan Masyarakat

Selasa, 27 Februari 2024 | 23:36
Forum Penanaman Modal Digelar di Pohuwato, Targetkan Kesejahteraan Masyarakat
Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa membuka Forum Penanaman Modal bertajuk "Optimalisasi Pendapatan Daerah Menuju Masyarakat Sehat, Maju, dan Sejahtera" di Aula Dinas PUPR, Selasa (27/02/2024).

POHUWATO, GORONTALO [KLIKINDONESIA]

Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa membuka Forum Penanaman Modal bertajuk "Optimalisasi Pendapatan Daerah Menuju Masyarakat Sehat, Maju, dan Sejahtera" di Aula Dinas PUPR, Selasa (27/02/2024).

Forum ini diikuti oleh pimpinan dan perwakilan perusahaan, investor, camat se-Kabupaten Pohuwato, serta sejumlah pengusaha.

Suharsi menegaskan bahwa investasi memiliki peran penting dalam meningkatkan pendapatan daerah dan produk domestik bruto (PDB). Namun, ia menekankan bahwa tolak ukur keberhasilan investasi bukan hanya soal angka, melainkan dampaknya terhadap kesejahteraan masyarakat.

"Investasi seharusnya bisa menciptakan lapangan kerja yang lebih banyak dan layak serta penurunan angka kemiskinan," kata Suharsi.

Ia menyampaikan bahwa realisasi investasi Kabupaten Pohuwato tahun 2023 mencapai Rp2.134.498.020.327, namun belum mampu mendongkrak perekonomian daerah secara signifikan.

Hal ini terlihat dari tingkat pengangguran yang masih di angka 3,41% dan angka kemiskinan yang hanya turun 0,23% dari 17,87% pada tahun 2022 menjadi 17,64% pada tahun 2023.

Oleh karena itu, Suharsi meyakini bahwa perlu ada perbaikan dalam sinkronisasi realisasi investasi dengan pengentasan kemiskinan, penurunan angka pengangguran, dan peningkatan pendapatan.

"Tujuan pemerintah daerah mewujudkan masyarakat sehat, maju, dan sejahtera harus tercapai," tegasnya.

Suharsi menyambut baik kehadiran para pelaku usaha di forum ini dan berharap forum ini dapat membawa manfaat besar dalam upaya bersama untuk mensejahterakan seluruh masyarakat Kabupaten Pohuwato.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya