Kamis, 21 November 2024

Konsolidasi Publik RPJPD: Kota Tebing Tinggi Menuju Kota Pendidikan dan Kuliner Unggulan

Rabu, 24 Januari 2024 | 16:20
Laporan: Edy Trianto
Konsolidasi Publik RPJPD: Kota Tebing Tinggi Menuju Kota Pendidikan dan Kuliner Unggulan
Kepala BNNK Tebing Tinggi, yang diwakilkan oleh Kasubbag Umum Awaluddin Damanik S.St, turut hadir dalam acara Konsolidasi Publik RPJPD Tahun 2025-2045 Kota Tebing Tinggi di Gedung Aula Hj Sawiyah Kota Tebingtinggi pada Rabu, 24 Januari 2024.

TEBINGTINGGI [KLIKINDONESIA] - Kepala BNNK Tebing Tinggi, yang diwakilkan oleh Kasubbag Umum Awaluddin Damanik S.St, turut hadir dalam acara Konsolidasi Publik RPJPD Tahun 2025-2045 Kota Tebing Tinggi di Gedung Aula Hj Sawiyah Kota Tebingtinggi pada Rabu, 24 Januari 2024.

Acara dihadiri oleh sejumlah tokoh, antara lain Pj Walikota Tebing Tinggi, Bapak Drs Syarmadani, Forkopimda, perwakilan OPD, dan tamu undangan lainnya.

Pembukaan acara dimulai dengan pembacaan doa oleh Bapak Togar Manalu dari Kemnag Kota Tebing Tinggi. Selanjutnya, dilanjutkan dengan laporan pelaksanaan Konsolidasi Publik RPJPD 2025-2045 Kota Tebing Tinggi oleh Bapak Erwin Suheri Damanik, serta sambutan dari Ketua DPRD Kota Tebing Tinggi, Bapak Basyaruddin Nasution.

Pj Walikota Tebing Tinggi, Bapak Syarmadani, memberikan sambutan sekaligus membuka Konsolidasi Publik RPJPD Tahun 2025-2045 Kota Tebing Tinggi.

Acara selanjutnya melibatkan pemaparan materi dari beberapa narasumber, antara lain Prof Dr Isfenti Sadila S.E., M.A (Dekan Fakultas Vokasi USU), Dr Hatta Ridho S.Sos., M.Sp. (Dekan Fakultas Fisip USU), Bapak Antoni Sihaloho S.Sos., M.Si (Kepala Bappelitbag Provinsi Sumatera Utara), Bapak Remus Hasiolan Pardede M.Si (Kepala Bappeda Deli Serdang), Ibu Rusmaini Purba S.P., M.Si (Kepala Bappeda Serdang Bedagai), Bapak Arif Hanafiah S.STP., M.Si (Kepala Bappeda Batu Bara), dan Bapak Idris Harahap S.STP, M.SI (Kepala Bappeda Pematang Siantar).

Kepala BNN Kota Tebingtinggi, AKBP Alexander S Soeki S.SOS, yang diwakili oleh Kasubbag Umum BNN Kota Tebingtinggi, Awaluddin Damanik S.ST, menyampaikan apresiasi terhadap pemerintah yang telah merencanakan program kerja jangka panjang tahun 2025-2045. Ia menyatakan harapannya agar rencana tersebut dapat menjadikan Kota Tebingtinggi sebagai Kota Pendidikan dan Kota Kuliner.

Dalam wawancara dengan media, Awaluddin Damanik menekankan bahwa menjadikan Kota Tebingtinggi sebagai Kota Pendidikan akan meningkatkan sumber daya manusia di sektor pendidikan, potensial mengurangi risiko penyalahgunaan narkoba, dan menjadikan kota tersebut bersih serta bebas dari narkoba.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya