TEBINGTINGGI [KLIKINDONESIA] - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tebingtinggi, AKBP Alexander S Soeki S.SOS, mengajak warga untuk menggunakan hak suara mereka dalam Pemilihan Umum 2024 yang akan berlangsung pada 14 Februari mendatang. Menurutnya, partisipasi aktif warga sangat penting dalam menentukan arah masa depan Indonesia.
"Setiap suara sangat berharga untuk masa depan bangsa. Mari manfaatkan hak pilih kita dengan datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada hari pencoblosan, dan mari kita hindari golongan putih," ungkap AKBP Alexander saat ditemui oleh media.
Ia menegaskan bahwa memberikan suara dalam pemilihan adalah kontribusi penting bagi negara. Oleh karena itu, warga diharapkan untuk menyisihkan waktu mereka pada hari pencoblosan untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi ini.
"Saya mengajak semua warga Tebingtinggi untuk bersatu dalam perbedaan pilihan politik. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa," tambahnya.
Pada tanggal 14 Februari, hari pencoblosan, akan dijadikan hari libur untuk memfasilitasi pelaksanaan Pemilu dengan lebih baik. AKBP Alexander juga menekankan pentingnya menjaga perdamaian dan kesatuan dalam menyikapi perbedaan pendapat.
Kirim Komentar